"Welcome to my Blog"

Selamat datang di Blog saya. Bienvenue sur mon Blog. Willkommen in meinem Blog. Benvenuti nel mio blog. Welcome to my Blog. Bienvenidos a mi blog. Welkom op mijn Blog.

Minggu, 03 Januari 2010

Ini Dia, 8 Sarapan Penajam Otak

Anda pasti sudah tahu bahwa sarapan merupakan ritual terpenting dalam sehari. Menghindari sarapan bisa membuat Anda kekurangan energi serta menghambat penurunan berat badan.

Untuk membantu Anda memulai hari, berikut beberapa sarapan penajam otak dengan kandungan 400 kalori atau kurang.

Paduan yogurt

Yogurt murni dengan topping walnut/sejenis kemiri (sumber omega-3 yang bagus untuk otak) dan berries (salah stau buah yang paling kaya antioksidan) merupakan pilihan sarapan sehat. Protein dari yogurt dipadukan dengan serat whole grain dan sereal kaya serat akan dicerna secara perlahan sehingga Anda mendapatkan suplai energi konstan sepanjang pagi.

Sandwich telur

Telur goreng akan lebih sehat jika dimasak dengan minyak zaitun yang baik untuk otak. Telur ini kemudian dipadukan dengan tomat, bayam, dan apel dalam sandwich Anda.

Smoothie berry-pisang dengan roti panggang

Pilihan ini cocok untuk Anda yang sibuk. Antioksidan dari buah dan serat dari roti whole grain akan membuat otak Anda tetap tajam hingga jam makan siang.

Sereal dengan buah persik dan susu

Padukan semangkuk sereal dengan biji labu dan potongan buah persik serta susu. Sarapan ini kaya vitamin E, lemak sehat, serat dan antioksidan.

Oat sehat

Tambahkan buah kering, apel, dan almond ke dalam oat murni tanpa gula. Paduan makanan ini kaya flavonoid yang berfungsi merangsang otak dan vitamin E.

Roti panggang dengan salmon

Salmon merupakan salah satu sumber terbaik omega-3, yang diyakini bisa membuat sel-sel otak berkomunikasi lebih baik antara satu dengan yang lain. Gunakan sekalian dengan keju, roti whole grain, untuk menghasilkan makanan kaya serat dan protein.

Yogurt dengan labu

Padukan yogurt dengan labu, pir, madu, dan walnut. Selain rasanya yang lezat, makanan ini kaya omega-3 dan antioksidan yang akan membantu sel-sel otak tetap muda dan lentur.

Waffle dengan yogurt


Lupakan sirup, padukan waffle dengan berries, yogurt serta biji rami sebagai topping. Makanan ini tidak hanya lezat tapi juga sehat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar